Senin, 20 April 2015

Forex Adalah...

Forex adalah…..

Forex adalah .. ya inilah keyword yang saya ketik di google pada akhir tahun 2009 silam. Saat itu saya pertama kali saya bersentuhan dengan yang namanya “Forex” dimana saat itu rasa ingin tahu saya sangat besar untuk mempelajari bisnis ini. Bisnis ? ya.. benar Forex adalah Bisnis.. bisnis yang nilai perputaran uangnya mencapai triliunan dolar per-harinya.. Besar banget kan ? itu triliunan dolar loh.. udah gak usah repot – repot nyari kalkulator buat dirupiahin.. kalau kalkulator cabe – cabean dijamin erorr gak cukup digitnya hehehe….

Seperti yang saya sampaikan di awal, blog ini adalah papan tulis dan buku sele sele saya yang saya tulis sebagai coret – coretan disela – sela kesibukan. Isinya juga spontanitas tertuang begitu saja dari kepala tanpa dikonsep – konsep dan tersetruktur, jadi maklum saja ya kalau nanti bacanya agak bingung atau tidak berurutan dan ngalor ngidul.. silahkan dikoreksi dan berdiskusi di kolom komentar. =)

Sebelum melakukan deposit untuk pertama kali dan memutuskan untuk menjadi seorang Trader Forex yang sukses yang mampu hidup dari aktifitas trading atau istilah kerennya Trading For Living / Full Time Trader (FTT) anda harus benar – benar tabah, sabar dan memiliki mental pantang menyerah untuk mencapai level itu. Karena mungkin hanya setengah orang dari seratus trader yang mampu mencapai level itu . Hah setengah orang .. ??? emang orang bisa dibagi dua jadi setengah gitu ? hehhe.. yah itu kan statistik silahkan di hitung aja sampai mendapatkan proporsi yang tepat dan masuk akal..

Mungkin anda sudah baca betapa banyaknya akun yang mati di tahun pertamanya trading yah hebat kalau bisa setahun malah kebanyakan di bulan pertama akunnya sudah ludess… boro – boro profit ribuan dolar..

Teman.. forex adalah tempat pembantaian masal bagi anda yang tidak memiliki pengetahuan mendasar, tidak sabaran, tidak punya disiplin, merasa cukup ilmu dan tidak mau belajar.. ya benar Tempat Pembantaian… para pemain besar akan dengan senang hati membantai para newbe yang masuk pasar tanpa bekal informasi yang lengkap.

Masih tertarik berbisnis Forex sampai disini ?
jika masih silahkan teruskan membaca
jika tidak silahkan tutup browser anda dan pergilah ke dunia nyata cari bisnis lain yang sesuai passion anda..

Okee.. sampai disini kita sudah tahu kalau forex itu Bisnis Triliunan Dollar yang kejam dan butuh disiplin tingkat tinggi dalam menjalaninya. Nah ini yang belum saya miliki dulu sewaktu terjun pertama kali di bisnis ini sehingga saya harus jatuh bangun dan berdarah – darah sepanjang perjuangan.. hehhe..

Kita tahu bahwa setiap negara memiliki mata uang sendiri sebagai alat tukar dan pembayaran yang sah. Indonesia punya Rupiah (IDR), Inggris punya Poundsterling (GBP), Amerika Serikat punya Dollar Amerika (USD) Negara – negara Uni Eropa sepakat menggunakan mata uang tunggal yaitu Euro (EUR), kemudian Australia punya Dolar Australia (AUD), Jepang punya Yen (JPY) dan lainnya masing – masing memiliki mata uang sendiri dan kebijakan moneter sendiri..
Oke sampai disini dulu.. nanti saya lanjutkan… hehhe


Tidak ada komentar:

Posting Komentar